Ringankan Stres Dalam Beberapa Menit Dengan Cara Sederhana Dari Jepang Kuno Berikut

Sahabat Saya Sekalian | Apakah akhir-akhir ini kamu merasa bahwa hidupmu penuh tekanan?. Ataukah seringkali kamu stress yang ekstrim datang dalam sela-sela kegiatan keseharianmu?. Jika iya, maka sudah pasti kamu akan melewati masa yang cukup sulit, karena stres dapat menyebabkan seseorang merasakan sakit, baik itu secara fisik maupun mental.

Stres dapat menjadi salah satu akar penyebab beberapa penyakit, bahkan beberapa penyakit berbahaya seperti halnya Kanker, dapat juga dipicu oleh stres. Adapun beberapa efek samping lain dari stres, diantaranya seperti naiknya berat badan, turunnya berat badan, timbulnya penyakit Ulkus, nyeri sendi, sistem kekebalan tubuh yang melemah, risiko penyakit jantung, Depresi, rasa cemas, dan lain sebaginya.

Beberapa penyebab paling umum seseorang mengalami stres, ialah karena tekanan pekerjaan, masalah dalam percintaan, tujuan yang tidak tercapai, dan banyak lagi. Jadi oleh karenanya, itu merupakan suatu perkara yang penting, untuk memastikan bahwa stres yang melanda diri kita, dapat kita atasi sepenuhnya.

Ringankan Stres Dalam Beberapa Menit Dengan Cara Sederhana Dari Jepang Kuno Berikut

Baca Juga : Enam Cara Berikut Ampuh Ringankan Stres Di Masa Sibuk Kerja

Sejak zaman Jepang kuno, para ahli menemukan fakta bahwa orang-orang yang menderita stres, lebih mudah terserang penyakit. Kemudian mereka datang dengan sebuah cara sederhana, dengan menekan beberapa titik pada tangan seseorang, yang berguna untuk menurunkan tingkat stres yang dialami orang tersebut.


Dan setelah bertahun-tahun lamanya, terutama setelah ilmu kedokteran modern muncul, pengobatan tradisional ini mulai dilupakan. Karena orang-orang mulai bergantung, pada obat-obatan kimiawi, yang diperuntukan guna mengurangi stres. Namun obat-obatan tersebut, memiliki berbagai efek samping.

Lalu bagaimana cara mengatasi atau setidaknya mengurangi, tingkat stres yang melanda diri kita?. Sehingga stres yang kita alami, tidak berdampak lebih buruk, bagi kesehatan tubuh kita. Dan berdasarkan hal tersebut, pada kesempatan kali ini kita akan bahas buat kamu sekalian sahabat, mengenai cara alami dari Jepang yang berguna tuk meringankan stres yang kita alami.

Cara-cara yang berguna tuk mengurangi stres asal Jepang ini, dapat membantu mengurangi tingkat stres yang kita derita, dengan cara mengaktifkan produksi hormon tertentu dalam tubuh kita, yang berkhasiat tuk mengurangi stres. Selai itu cara-cara ini juga berkhasiat, untuk meningkatkan suplai darah dan oksigen ke otak kita, sehingga mampu meringankan gejala-gejala stres.

Tanpa membuang waktu lebih lama lagi, karena sepertinya kamu juga sudah tidak sabar untuk mengetahui, tips yang berguna tuk menurunkan tingkat stres yang kita alami, seperti apakah yang berasal dari Jepang tersebut?. Berikut ini ulasannya :

Langkah-Langkah Yang Perlu Kita Ikuti Diantaranya :

- Duduk tegak di atas kursi, sambil menghirup nafas dalam-dalam.

- Kemudian, dengan menggunakan jari telunjuk dan jempol tangan kanan, tekan ujung jari kelingking tangan kirimu.

- Dengan menggunakan proses yang sama, tekan jari kelingking tangan kananmu, dengan menggunakan jari telunjuk dan jempol tangan kirimu.

- Tekan masing-masing jari kelingkingmu, selama kurang lebih lima menit, dengan menggunakan proses yang sama.

- Lakukan proses tersebut, sebanyak dua kali sehari saat pagi dan malam hari, selama kurang lebih tiga bulan lamanya. Dan rasakan khasiatnya.

Baca Juga : Alasan Ilmiah Mengapa Mencuci Piring Berguna Untuk Meredakan Stres

Itulah ulasan mengenai cara sederhana namun ampuh tuk menurunkan stres yang kita alami, sahabat sekalian. Jadi buat kamu yang sedang merasa stres, mungkin dapat mencoba melakukan sesuai dengan langkah-langkah, yang sudah kita bahas di atas. Yang diharapkan dapat berguna tuk meringankan stres yang kamu alami tersebut. Semoga informasi tersebut bermanfaat serta dapat menambah wawasan kamu sekalian.

Subscribe to receive free email updates: