Sahabat Saya Sekalian | Film hollywood bergenre komedi, kehadirannya sangat dinanti-nanti, oleh para penggemar film dunia. Karena biasanya film hollywood, terkenal dengan film bergenre action, sci-fi, dan romantisnya. Dan pastinya, kehadiran film bergenre komedi ini, dapat menghadirkan sesuatu yang berbeda dari biasanya..
Film komedi sendiri, merupakan sebuah film yang mengandung unsur-unsur humor atau kelucuan, dimana mereka yang menyaksikan film bergenre komedi ini, akan merasa terhibur dan membuatnya tertawa. Charlie Chaplin, Buster Keaton, dan juga Harold Lloyd, merupakan aktor-aktor dari film komedi yang sangat melegenda, sejak tahun 1930-an kala film bisu masih berkembang.
Sekarang ini film-film komedi Hollywood, sudah banyak dibumbui dengan berbagai pernak pernik, seperti halnya aksi, musik, maupun teknologi yang canggih. Sehingga fillm komedi di era sekarang ini, berkembang menjadi berbagai jenis genre, seperti halnya drama komedi, komedi horror, dan masih banyak lagi yang lainnya.
Dan di tahun 2016 ini, banyak film bergenre komedi diluncurkan, dimana beberapa diantaranya meraih kesuksesan. Kemudian timbul pertanyaan, film bergenre komedi apa sajakah, yang terbilang paling lucu, di tahun 2016 ini?. Nah berdasarkan hal tersebut, pada kesempatan kali ini kita akan bahas buat kamu sekalian sahabat, mengenai beberapa film komedi paling lucu sepanjang tahun 2016.
Tanpa membuang waktu lebih lama lagi, karena sepertinya kamu juga sudah tidak sabar untuk mengetahui, mengenai film-film komedi apa sajakah yang paling lucu sepanjang tahun 2016?. Berikut ini ulasannya :
Dan di tahun 2016 ini, banyak film bergenre komedi diluncurkan, dimana beberapa diantaranya meraih kesuksesan. Kemudian timbul pertanyaan, film bergenre komedi apa sajakah, yang terbilang paling lucu, di tahun 2016 ini?. Nah berdasarkan hal tersebut, pada kesempatan kali ini kita akan bahas buat kamu sekalian sahabat, mengenai beberapa film komedi paling lucu sepanjang tahun 2016.
Tanpa membuang waktu lebih lama lagi, karena sepertinya kamu juga sudah tidak sabar untuk mengetahui, mengenai film-film komedi apa sajakah yang paling lucu sepanjang tahun 2016?. Berikut ini ulasannya :
- Fifty Shades Of Black
Film Fifty Shades of Black, merupakan sebuah film komedi hollywood terbaru, yang tayang di bulan Januari tahun 2016. Film ini memparodikan film 'Fifty Shades of Grey', yang telah sukses menarik hati para pecinta film, di seluruh dunia. Film ini tayang perdana di Amerika Serikat, pada tanggal 9 Januari 2016 yang lalu.
Film yang disutradarai oleh Mike Tiddes ini, akan menghibur para penontonnya, dengan berbagai kekonyolan-kekonyolan, yang dilakukan oleh para pemainnya. Dalam trailer yang dirilis oleh pihak produksi fillm tersebut, terlihat bahwa jalan cerita dari film ini sama persis, dengan film 'Fifty Shades of Grey' itu sendiri.
Dimana film Fifty Shades of Grey tersebut, diadaptasi dari sebuah novel, karya E. L. James. Akan tetapi dalam fillm Fifty Shades of Black ini, tentunya akan banyak kekonyolan yang akan membuat para penontonnya, terpingkal-pingkal tatkala menyaksikannya.
Dimana film Fifty Shades of Grey tersebut, diadaptasi dari sebuah novel, karya E. L. James. Akan tetapi dalam fillm Fifty Shades of Black ini, tentunya akan banyak kekonyolan yang akan membuat para penontonnya, terpingkal-pingkal tatkala menyaksikannya.
- Ride Along 2
Film ini menceritakan tentang kelanjutan dari film sebelumnya yang berjudul 'Ride Along'. Dimana dalam film ini, Ben Barber yang diperankan oleh Kevin Hart, telah berhasil lulus dari akademi kepolisian, dan sudah menjadi seorang polisi yang bertugas di Kopolisian Atlanta.
Suatu hari Letnan Broks yang diperankan oleh Bruce McGill, menugaskan Ben Barber dan James Payton yang diperankan oleh Ice Cube, untuk menyelidiki sebuah kasus di wilayah Miami. Dan mereka berdua pun, harus bekerja sama dengan instansi kepolisian setempat, untuk menyelesaikan misi ini.
- Whiskey Tango Foxtrot
Film Whiskey Tango Foxtrot, merupakan film Hollywood terbaru, yang bergenre Komedi, Perang. Film yang disutradarai oleh Glenn Ficarra dan John Requa ini, tayang perdana di Amerika Serikat, pada tanggal 4 Maret 2016. Film Whiskey Tango Foxtrot ini juga, dibintangi oleh Tina Fey, Margot Robbie, dan Martin Freeman.
Film ini menceritakan tentang, seorang jurnali perang bernama Kim Barker, yang diperankan oleh Tina Fey. Kin Barker mendapatkan tugas, untuk meliput peperangan yang terjadi di Afganistan, dan Pakistan.
Sebagai seorang jurnalis wanita, Kim Barker harus dapat beradaptasi dengan lokasi peliputan, terutama dengan perbedaan budayanya, serta kekerasan yang terjadi di tempat tersebut. Selain itu Kim Barker juga, harus berurusan dengan seorang jurnalis asal Skotlandia, yang diperankan oleh Martin Freeman.
Sebagai seorang jurnalis wanita, Kim Barker harus dapat beradaptasi dengan lokasi peliputan, terutama dengan perbedaan budayanya, serta kekerasan yang terjadi di tempat tersebut. Selain itu Kim Barker juga, harus berurusan dengan seorang jurnalis asal Skotlandia, yang diperankan oleh Martin Freeman.
- Dirty Grandpa
Film Dirty Grandpa, merupakan film komedi terbaru, yang dibintangi oleh aktor tampan Zac Efron. Selain Zac, dalam film Dirty Grandpa ini juga, terdapat nama Robert De Niro, dan Aubrey Plaza. Film ini tayang perdana pada tanggal 22 Januari 2016.
Film ini menceritakan, tentang perjalanan liburan seorang kakek dan cucu kesayangannya, setelah pemakaman sang nenek. Jason Kelly yang diperankan oleh Zac Efron, adalah seorang pemuda tampan yang dijebak oleh kakeknya sendiri, yaitu Dick Kelly yang diperankan oleh Robert De Niro.
Beberapa hari menjelang pernikahan Jason dengan gadis pujaannya, sang kakek sengaja menjebak Jason, agar mau menemaninya berlibur ke Florida. Dalam perjalanan ke Floridan tersebut, mereka mengalami berbagai hal, yang tidak mereka duga sebelumnya.
- Central Intelligence
Film ini, bercerita tentang seorang pria yang dulunya sering dibully, dan dipermalukan oleh teman-temannya semasa SMA, yaitu Bob yang diperankan oleh Dwayne Johnson. Namun setelah lulus, Bob berubah menjadi seorang yang sangat berbeda, bahkan ia bekerja sebagai agen CIA. Teman sekelasnya semasa SMA yang bernama Kevin Hart, dulunya merupakan orang paling populer, namun kini ia menjadi seorang pegawai akuntan biasa.
Suatu ketika mereka berdua bertemu kembali. Kala itu, Bob sedang menjalankan sebuah misi rahasia, dan juga berbahaya. Tak disangka pertemuan mereka berdua membuat Bob, mencoba untuk mengajak temannya tersebut menjadi rekannya, dalam menyelesaikan misi berbahaya yang sedang ia jalankan.
- Hail Caesar
Film yang satu ini cukup unik, karena terdapat film di dalam film. Film yang disutradai oleh dua sutradara kondang, yaitu Ethan Coen dan Joel Coen ini, menceritakan tentang seorang penyidik rahasia, bernama Eddie Mannix.
Selain sebagai seoran penyidik rahasia, pada film ini juga Eddie berperan sebagai produser, yang ditugasi untuk menjaga dan melindungi para artist, yang ikut syuting di lokasi tersebut. Banyak artis yang terlibat narkoba, kekerasan, dan lain sebagainya. Tugas Eddie ialah untu menjaga rahasia itu, agar tidak terendus oleh media.
Namun, masalah timbul disaat seseorang bintang, hilang secara misterius. Sehingga, membuat film yang mereka garap pun, banyak mengalami gangguan. Film yang mereka garap sendiri, bercerita tentang masa kerajaan romawi. Tokoh utama dalam film ini, ceritanya diculik oleh sebuah kelompok misterius, yang menamakan dirinya The Future.
Itulah ulasan mengenai enam film bergenre komedi paling lucu sepanjang tahun 2016 ini, sahabat sekalian. Film-film yang telah kita bahas di atas tersebut, diharapkan dapat memberikan referensi bagimu, dalam mencari film yang dapat mengocok perutmu. Terutama bagi kamu yang memang penggemar film komedi. Semoga informasi tersebut bermanfaat serta dapat menambah wawasan kamu sekalian
Namun, masalah timbul disaat seseorang bintang, hilang secara misterius. Sehingga, membuat film yang mereka garap pun, banyak mengalami gangguan. Film yang mereka garap sendiri, bercerita tentang masa kerajaan romawi. Tokoh utama dalam film ini, ceritanya diculik oleh sebuah kelompok misterius, yang menamakan dirinya The Future.
Itulah ulasan mengenai enam film bergenre komedi paling lucu sepanjang tahun 2016 ini, sahabat sekalian. Film-film yang telah kita bahas di atas tersebut, diharapkan dapat memberikan referensi bagimu, dalam mencari film yang dapat mengocok perutmu. Terutama bagi kamu yang memang penggemar film komedi. Semoga informasi tersebut bermanfaat serta dapat menambah wawasan kamu sekalian