Sahabat Saya Sekalian | Kemajuan zaman serta teknologi, telah membawa kita pada zaman dimana, banyaknya penemuan-penemuan baru yang luar biasa telah ditemukan. Bahkan untuk sekedar membantu pekerjaan rumah tangga biasa.
Tetapi terkadang, untuk dapat menyelesaikan masalah sehari-hari yang berkaitan dengan lingkup rumah tangga, kita juga tidak bisa lepas dari cara-cara tradisional. Dimana cara-cara tradisional tersebut, sering dipakai di masa lalu. Itulah sekiranya, hal yang menjadi fokus utama dari Lucy Lethbridge, yang ia tuangkan dalam buku barunya yang berjudul Mind Your Manors.
Tetapi terkadang, untuk dapat menyelesaikan masalah sehari-hari yang berkaitan dengan lingkup rumah tangga, kita juga tidak bisa lepas dari cara-cara tradisional. Dimana cara-cara tradisional tersebut, sering dipakai di masa lalu. Itulah sekiranya, hal yang menjadi fokus utama dari Lucy Lethbridge, yang ia tuangkan dalam buku barunya yang berjudul Mind Your Manors.
Dalam buku ini saya menuangkan semua kumpulan tips membersihkan yang sudah ada sejak dua abad silam, yang dipakai oleh para budak atau hamba, pembantu rumah tangga, atau pun dari panduan-panduan manual.” Tulisnya.
Melihat lewat dokumen-dokumen, yang berasal dari Ingris dan berasal dari era Victoria dan Edwardian. Lethbridge menggali mengenai kumpulan bahan, serta teknik membersihkan yang juga dapat di terapkan saat ini. Hal tersebut tidaklah mengherankan, setelah mempertimbangkan jumlah waktu dan tenaga yang dibutuhkan untuk mengurus rumah semasa itu.
Pada tahun 1900 di Inggris sendiri, pekerjaan rumah tangga yang umum saja memerlukan tenaga ekstra dan bantuan dari orang lain seperti pelayan untuk membantu mengerjakan atau membereskannya.” Tulis Lethbridge.
Dan berdasarkan hal tersebut, pada kesempatan kali ini kita akan bahas buat kamu sekalian sahabat, mengenai tips-tips lama dalam mengerjakan pekerjaan rumah. Yang tertuang dalam buku Mind Your Manors, karya Lucy Lethbridge yang bisa dibilang paling menarik dan jenius. Tanpa membuang lebih banyak waktu lagi. Berikut ini ulasannya :
- Garam Sebagai Alat Pembersih
Satu sendok teh garam, akan membantu bunga-bunga yang kamu tanam terlihat lebih segar dan jangka waktu yang lebih lama, kata Lethbridge, sementara itu dengan menaburkan garam pada barang-barang furniture kemudian mengelapnya dapat membantu kamu dalam menghapus noda bekas air. (hanya dengan menaburkan garam diatas daerah noda bekas air, kemudian digosok menggunakan kain, kemudian dilap dengan kain kering).
- Sinar Matahari Seperti Halnya Pemutih Pakaian
Kamu mungkin berpikir semakin terang sinar matahari di siang hari saat kamu menjemur pakaian maka hal itu semakin baik, mungkin hal tersebut memang benar. Tetapi tahukah kamu bahwa sinar matahari dapat membuat pakaian kamu terutama yang berwarna putih menjadi kuning?, maka dari itu sebaiknya pada saat menjemur pakaian jangan sampai terpapar sinar matahari secara langsung.
- Bawang Dapat Mengembalikan Warna Alami Barang
Rebus 3 hingga 4 siung bawang dalam air selama kurang lebih satu jam, kata Lethbridge, kemudian gunakan sikat lembut untuk menggosokan air hasil rebusan bawang tersebut pada barang-barang yang kusam, hal tersebut berguna untuk mengembalikan warna alami barang-barang tersebut.
- Lemon Untuk Membersihkan Panci Dan Wajan
Lethbridge merekomendasikan untuk mencampurkan garam dengan lemon, dalam membersihkan barang-barang yang terbuat dari tembaga. Seperti halnya dalam membersihkan peralatan memasak yang terbuat dari tembaga misalnya panci dan wajan. Setelah digosok, kamu tinggal membilas dan mengeringkannya.
Baca Juga : Inilah Lima Alasan Ilmiah Mengapa Liburan Merupakan Hal Yang Penting
Itulah ulasan mengenai empat tips lama dalam mengerjakan pekerjaan rumah, sahabat sekalian. Sebaiknya kamu menerapkan tips-tips tersebut, meski pada masa sekarang ini guna hasil yang lebih maksimal, dalam mengerjakan pekerjaan rumahmu. Semoga informasi tersebut bermanfaat serta dapat menambah wawasan kamu sekalian.