Sahabat Saya Sekalian | Mungkin pernah terbersit dalam benak kita, bahwa orang-orang yang bergelimang harta, mungkin tidak akan menderita penyakit apapun. Jika pun mereka sampai menderita suatu penyakit, mereka pasti bisa dengan mudah mendapatkan perawatan, sehingga dapat dengan sesegera mungkin sembuh.
Namun, jika kamu memang pernah berpikiran seperti itu, sudah barang tentu pemikiran kamu itu salah sahabat. Karena bagaimana pun juga, penyakit serta kematian bisa datang kapan saja dan terjadi pada siapa saja, tanpa melihat apakah dia orang yang bergelimang harta, atau pun orang yang tak punya apa-apa .
Dan berdasarkan hal tersebut, pada kesempatan kali ini kita akan membahas buat kamu sekalian sahabat, mengenai beberapa kisah orang bersejarah yang menderita penyakit ganas. Beberapa dari mereka, menderita penyakit tersebut semenjak lahir. Sementara yang lainnya, terinfeksi penyakit berbahaya tersebut dalam usia yang beragam.
Tanpa membuang lebih banyak waktu lagi, karena sepertinya kamu juga sudah tidak sabar untuk mengetahui, tentang bagaimana kisah-kisah dari orang bersejarah yang menderita penyakit ganas tersebut?. Berikut ini ulasaannya :
Tanpa membuang lebih banyak waktu lagi, karena sepertinya kamu juga sudah tidak sabar untuk mengetahui, tentang bagaimana kisah-kisah dari orang bersejarah yang menderita penyakit ganas tersebut?. Berikut ini ulasaannya :
Baca Juga : Lima Orang Berikut Miliki Kemampuan Unik Yang Luar Biasa
- Charles Darwin
Charles Darwin menderita sebuah kondisi aneh, yang menghantui selama sisa hidupnya. Ia sewaktu-waktu dapat merasakan rasa sakit, yang terbilang ekstrim pada bagian perutnya, yang diikuti dengan rasa mual yang tidak tertahankan. Selama hidupnya, semua dokter tidak dapat menganalisa mengenai penyakit, yang diderita oleh Darwin. Tetapi dokter modern mengungkapkan bahwa kasus darwin bisa saja disebabkan oleh penyakit cyclical vomiting syndrome (CVS).
- Beethoven
Beethoven merupakan seorang komponis legendaris, yang menulis banyak karya musik terbaik dalam sejarah. Namun ironisnya, Beethoven dilahirkan dalam keadaan terkena penyakit sifilis, beliau juga mengalami buzzing noise pada telinganya yang membuat dirinya menjadi tuli pada usia 30 tahun.
- Edgar Allan Poe
Edgar Allan Poe merupakan seorang penyair terkenal, yang meninggal akibat positif terkena penyakit rabies. Kematian Allan masih menjadi misteri, karena pada saat itu Allan secara tiba-tiba menghilang dari kediamannya, dan satu minggu kemudian beliau ditemukan di dalam sebuah selokan dengan mengenakan pakaian orang lain. Allan berjuang melawan penyakitnya tersebut selama 4 hari, sebelum akhirnya beliau meninggal dunia.
- Vladimir Lenin
Vladimir Lenin merupakan seorang Komunis revolusioner yang paling terkenal, beliau juga merupakan seorang politisi dan teoritikus politik. Ketika awal beliau jatuh sakit, dokter mendiagnosa bahwa Lenin menderita mental exhaustion. Namun setelah kematiannya, dan selama otopsi berjalan, dokter yang menanganinya terkejut setelah mengetahui bahwa otak Lenin telah mengeras secara perlahan. Kondisi tersebut dalam istilah medis, dikenal dengan istilah aterosklerosis serebrovaskular.
- Julius Caesar
Julius Caesar menderita penyakit epilepsi, selain itu beliau juga harus berjuang melawan multiple strokes yang dideritanya. Secara teknikal kondisi yang diderita oleh Julius Caesar diberi nama "transient ischaemic attack" (serangan iskemik transient).
Itulah sahabat sekalian, ulasan mengenai lima orang bersejarah yang menderita penyakit mengerikan. Dan pada akhirnya, penyakit-penyakit tersebut dianggap sebagai penyebab utama, meninggalnya orang-orang tersohor tersebut. Semoga informasi tersebut bermanfaat serta dapat menambah wawasan kamu sekalian.