Inilah Lima Arti Keluarnya Darah Dari Lima Bagian Tubuh Kita Secara Tiba-Tiba

Sahabat Saya Sekalian | Tubuh manusia memang dipenuh dengan misteri. Kamu tidak dapat menduga, kapan sebuah rasa sakit, akan datang menerpa tubuhmu. Begitu pula, dengan keluarnya darah secara tiba-tiba dari tubuhmu, serta apa arti di baliknya.

Terkadang beberapa bagian dari tubuh kita, memang sering kali mengeluarkan darah, baik kita sadari ataupun tidak. Dan ketika kita menyadari hal tersebut, terkadang sering kali membuat kita bertanya-tanya, tentang apa yang sebenarnya menyebabkan hal tersebut terjadi?. Atau apakah ada yang salah dengan tubuh kita.

Nah berdasarkan hal tersebut, pada kesempatan kali ini kita akan bahas buat kamu sekalian sahabat, mengenai beberapa tempat atau anggota tubuh yang biasa menjadi langganan keluarnya darah. Yang mana masing-masing, memiliki arti kesehatannya sendiri-sendiri.

Tanpa membuang waktu lebih lama lagi, karena sepertinya kamu juga sudah tidak sabar untuk mengetahui, mengenai bagian tubuh mana sajakah yang sering mengeluarkan darah secara tiba-tiba?, serta apa sajakah arti di baliknya tersebut?. Berikut ini ulasannya :

Baca Juga : Enam Jenis Penyakit Berikut Diketahui Dapat Menyerang Darah

- Keluarnya Darah Di Rektum

Inilah Lima Arti Keluarnya Darah Dari Lima Bagian Tubuh Kita Secara Tiba-Tiba

Pendarahan di bagian Rektum, biasanya diiringi dengan rasa sakit di kulit anus, sembelit, serta kotoran yang keras. Jika gejala-gejala tersebut muncul, maka bisa menjadi tanda dari Kanker dubur, Kanker usus besar, peradangan di kantong empedu, sakit di dinding Rektum, serta diverticulosis atau munculnya kantong kecil di sepanjang saluran pencernaan. 

- Keluarnya Darah Di Hidung

Inilah Lima Arti Keluarnya Darah Dari Lima Bagian Tubuh Kita Secara Tiba-Tiba

Darah yang keluar dari hidung, sering disebut sebagai mimisan. Namun ketika pendarahan sering terjadi, dengan disertai noda 'tak nampak' di wajah, bibir, atau tangan, hal ini bisa menjadi tanda dari gangguan pembuluh darah yang langka. Gangguan pembuluh darah yang dimaksud, ialah Telangiectasia Hemoragik Herediter

Penyakit gangguan pembuluh darah ini, sering ditandai dengan keluarnya darah dari hidung, pembuluh darah abnormal di otak, serta paru-paru yang membesar. Dimana pada akhirnya, dapat menyebabkan pendarahan di otak atau paru.

- Keluarnya Darah Di Mata

Inilah Lima Arti Keluarnya Darah Dari Lima Bagian Tubuh Kita Secara Tiba-Tiba

Jika tidak terjadi trauma, pendarahan di mata dapat terjadi akibat infeksi, atau kekeringan ekstrim yang menyebabkan kornea terluka. Jika pendarahan yang terjadi ialah pendarahan dalam, maka kondisi ini disebut dengan hyphema, dan dapat menyebabkan penglihatan jadi tidak maksimal. 

- Keluarnya Darah Di Telinga

Inilah Lima Arti Keluarnya Darah Dari Lima Bagian Tubuh Kita Secara Tiba-Tiba

Ketika telingamu mengeluarkan darah dan muncul suara mendengung, bisa jadi hal tersebut terjadi akibat infeksi. Jika muncul infeksi sampai menimbulkan pendarahan, maka segera hubungi dokter untuk mendapatkan penanganan lebih lanjut, agar tidak terjadi infeksi berkelanjutan, yang dapat membahayakan organ dalam telinga.

- Keluarnya Darah Di Mulut

Inilah Lima Arti Keluarnya Darah Dari Lima Bagian Tubuh Kita Secara Tiba-Tiba

Leukimia atau Kanker darah, membuat jumlah trombosit menurun, serta menyulitkan proses pembekuan darah. Leukimia juga dapat memunculkan pendarahan di gusi. Selain itu ada pula scurvy, yaitu penyakit yang disebabkan karena kekurangan vitamin C, yang membuat gusi bengkak dan mengeluarkan darah.

Baca Juga : Enam Perkara Berikut Dapat Menyebabkan Mata Menjadi Merah

Itulah ulasan mengenai lima bagian tubuh yang sering kali mengeluarkan darah serta arti di baliknya, sahabat sekalian. Memang keluarnya darah dari bagian tubuh secara tiba-tiba, mungkin terlihat sangat berbahaya, namun kita harus tetap bersikap tenang, serta segera berkonsultasi dengan dokter. Semoga informasi tersebut bermanfaat serta dapat menambah wawasan kamu sekalian.


Dilansir Dari :

www.medicaldaily.com

www.merdeka.com/sehat/menguak-arti-keluarnya-darah-secara-tiba-tiba-di-7-bagian-tubuh.html

Subscribe to receive free email updates: