Sahabat Saya Sekalian | Kebanyakan orang mungkin beranggapan, bahwa paus merupakan salah satu jenis ikan. Akan tetapi perlu kamu ketahui, bahwa hewan ini bukanlah termasuk salah satu jenis ikan, melainkan salah satu jenis hewan mamalia yang hidup di laut atau air. Hal tersebut dikarenakan, paus bernafas menggunakan paru-paru. Selain itu, mereka juga bereproduksi dengan cara melahirkan.
Secara keseluruhan, terdapat kurang lebih 78 spesies paus, yang tersebar di seluruh lautan dunia. paus sendiri, merupakan salah satu makhluk paling misterius, yang ada alam dunia ini. Banyak hal-hal unik, yang masih harus dipelajari mengenai makhluk menakjubkan satu ini.
Dan berdasarkan hal tersebut, pada kesempatan kali ini kita akan bahas buat kamu sekalian sahabat, mengenai beberapa fakta unik seputar hewan paus yang sebaiknya kamu tahu. Tanpa membuang waktu lebih lama lagi, karena sepertinya kamu juga sudah tidak sabar untuk mengetahui, tentang fakta-fakta unik apa saja yang ada di balik hewan paus?. Berikut ini ulasannya :
- Paus Beluga Menyukai Musik
Paus Beluga dikenal juga sebagai Paus putih. Karena warnanya yang putih itulah, mereka menjadi jenis paus, yang paling mudah untuk dikenali. Habitat asli hewan ini, biasanya berada di kawasan sekitar Kutub Utara. Bayi Paus Beluga, terlahir dengan warna kelabu atau coklat, namun seiring dengan bertambahnya usia warnanya akan berubah menjadi putih.
Pada tahun 2013, dua orang seniman berlayar menuju lautan lepas, dengan mengendarai kapal milik mereka, yang sudah dilengkapi dengan sound sistem bawah air. Hal ini mereka lakukan, untuk memainkan sebuah simfoni bawah air, yang dipersembahkan bagi para Paus Beluga.
Mungkin bagi kamu kedengarannya cukup aneh bukan?, namun ternyata Paus Beluga memang memiliki ketertarikan terhadap bunyi-bunyian, termasuk juga pada musik. Hewan satu ini, bahkan dapat meniru beraneka ragam suara.
- Paus Bowhead Dapat Hidup Hingga Usia 200 Tahun
Panjang tubuh Paus Bowhead, dapat mencapai ukuran 66 meter. Sementara beratnya dapat mencapai 74 ton. Jenis paus satu ini, tidak memiliki sirip punggung. Paus Bowhead juga dikenal sebagai Paus Greenland atau Paus Arktik.
Hal tersebut dikarenakan, sebagian besar populasi paus jenis ini dapat ditemukan di Kutub Utara, dan perairan sub-Arktik. Di habitat aslinya, Paus Bowhead atau yang memiliki nama latin Balaena Mysticetus, dapat bertahan hidup hingga usia 200 tahun.
- Paus Biru Hewan Terbesar Di Muka Bumi
Mungkin hingga saat ini kamu berpikir, bahwa hewan terbesar yang pernah hidup di muka bumi ini, adalah sejenis Dinosaurus. Akan tetapi perlu kamu sekalian ketahui, bahwa anggap tersebut ternyata salah besar.
Mungkin hingga saat ini kamu berpikir, bahwa hewan terbesar yang pernah hidup di muka bumi ini, adalah sejenis Dinosaurus. Akan tetapi perlu kamu sekalian ketahui, bahwa anggap tersebut ternyata salah besar.
Hal tersebut dikarenakan pada kenyataannya, hewan terbesar yang pernah diketahui dan pernah hidup di muka bumi ini, ternyata ialah Paus Biru. Panjang tubuh dari Paus Biru, dapat mencapai ukuran panjang lebih dari 33 meter, dengan berat badan mencapai 181 ton atau bahkan lebih.
- Paus Sperm Tidur Dengan Posisi Tubuh Seperti Tergantung
Pada tahun 2008 lalu, sebuah tim peneliti di lepas pantai Chile Utara, merekam segerombolan Paus Sperm, yang terlihat benar-benar tidak menyadari kehadiran mereka. Posisi tubuh paus-paus tersebut, terlihat seperti menggantung pada sesuatu.
Tidak satupun dari Paus Sperm, yang merespon kehadiran perahu dari tim tersebut. Hingga akhirnya, salah satu dari paus tidak sengaja tersenggol oleh badan perahu, yang membuat paus itu langsung terbangun dan melarikan diri. Disusul dengan anggota kelompok lain, yang akhirnya pun ikut melarikan diri.
Baca Juga : Enam Jenis Hewan Berikut Keberadaannya Sangat Sulit Ditemukan
Itulah sahabat sekalian, ulasan mengenai empat fakta unik seputar hewan paus yang mungkin belum kamu tahu. Dengan mengetahui fakta-fakta tersebut, diharapkan sedikitnya kita dapat lebih mengenal, keunikan dari mamalia laut yang sangat besar dan indah ini. Semoga informasi tersebut bermanfaat serta dapat menambah wawasan kamu sekalian.
Dilansir Dari :
www.katasaya.net
Dilansir Dari :
www.katasaya.net