Sahabat Saya Sekalian | Kini kita sedang berada dalam bulan suci Ramadhan. Menjalankan Puasa selama satu bulan lamanya di siang hari, telah menjadi suatu kewajiban yang harus dijalani oleh setiap Muslim di seluruh dunia, sejak zaman dahulu. Berdasarkan kepercayaan umat Muslim, Puasa di bulan Ramadhan dapat membawa mereka lebih dekat kepada Alloh S.W.T.
Selain itu, Puasa juga bertujuan untuk mengingatkan mereka, tentang penderitaan orang-orang yang kurang beruntung. Oleh sebab itu selama bulan Ramadhan, umat Muslim lebih sering terlihat menyumbangkan baik uang ataupun makanan, untuk orang-orang yang kurang beruntung tersebut. Bulan suci Ramadhan juga merupakan bulan untuk beribadah.
Di pagi hari sebelum fajar, umat Muslim melaksanakan makan yang disebut sahur. Sepanjang hari mereka melakukan Puasa, yaitu menahan diri dari makan dan minum. Selain Puasa, mereka juga melaksanakan ibadah Salat wajib lima waktu dalam sehari, dan saat matahari terbenam, mereka diperbolehkan makan kembali yang disebut dengan Iftar atau Berbuka Puasa.
Ibadah Salat Sunnah seperti Tarawih di malam hari juga selalu di gelar saat bulan Ramadhan. Nah karena perubahan pola makan tersebut, banyak dari umat Muslim cenderung mengalami masalah pencernaan, seperti halnya Konstipasi atau Sembelit. Dan jika tidak diambil tindakan segera, dapat menimbulkan masalah kesehatan lainnya pada tubuh seseorang, seperti halnya kembung.
Oleh sebab itu, untuk dapat menghindari munculnya kondisi masalah pencernaan seperti Sembelit, kamu perlu makan makanan yang tepat selama bulan suci Ramadhan. Dan berdasarkan hal tersebut, pada kesempatan kali ini kita akan bahas buat kamu sekalian, mengenai beberapa makanan yang baik untuk mencegah timbulnya masalah pencernaan. Berikut ini ulasannya :
Baca Juga : Empat Metode Sederhana Yang Efektif Cegah Bau Mulut Saat Berpuasa
- Perbanyak Konsumsi Sayuran
Sayuran mengandung banyak Serat yang sehat. Terutama sayuran seperti kacang, kacang Polong, dan kacang Chickpea, harus dimasukan dalam daftar menu makanan, selama Puasa di bulan suci Ramadhan. Ini akan berguna, untuk membantu melancarkan proses pengeluaran kotoran, dari dalam tubuhmu.
- Perbanyak Konsumsi Buah Yang Mengandung Banyak Air
Buah-buahan seperti Apel, Pepaya, Pisang, Markisa, Alpukat, Buah Ara, dan lain sebagainya, kaya akan serat sehingga harus dimasukan dalam menu sahurmu. Ini dapat membantu melancarkan proses hidrasi, yang diperlukan oleh tubuhmu.
- Makan Makanan Rendah Lemak
Daging Ayam tanpa kulit, Ikan, dan lain sebagainya, merupakan makanan rendah lemak, namun disaat bersamaan merupakan makanan sumber Protein. Makanan ini dapat membantu memperkokoh sistem kekebalan tubuh, selama berpuasa di bulan Ramadhan. Selain itu, pastikan juga perbanyak konsumsi air saat sahur dan berbuka, guna menurunkan risiko munculnya masalah pencernaan, seperti Konstipasi atau Sembelit.
- Konsumsi Makanan Yang Mengandung Probiotik
Makanan yang mengandung Probiotik seperti Yougurt, dapat membantu untuk mencegah masalah pencernaan, seperti Sembelit akibat asupan makanan berkalori rendah selama Ramadhan. Oleh sebab itu, kamu harus pastikan untuk memperbanyak, konsumsi makanan yang mengandung Probiotik.
- Perbanyak Konsumsi Kurma
Kurma harus masuk dalam daftar menu makanan, selama berpuasa di bulan Ramadhan. Kurma sendiri merupakan makanan yang kaya akan Serat, Karbohidrat, Kalium, Magnesium, dan juga Gula, sehingga dapat membantu kadar gula dalam darah tetap terkontrol serta mencegah terjadinya pusing.
- Perbanyak Konsumsi Almond
Dari sekian banyak buah-buahan kering, Almond dipercaya sebagai salah satu makanan, yang baik untuk dikonsumsi selama berpuasa di bulan Ramadhan. Almond memiliki kandungan Protein dan Serat yang cukup banyak, serta memiliki kandungan lemak yang cukup rendah.
Baca Juga : Inilah Tujuh Manfaat Berpuasa Di Bulan Ramadhan Untuk Kesehatan
Itulah ulasan mengenai enam makanan yang baik untuk dikonsumsi saat makan sahur dan berbuka, untuk menjaga tubuh dari masalah pencernaan seperti konstipasi atau sembelit yang mungkin terjadi, sahabat sekalian. Jadi, bagi kamu yang sedang berpuasa, sebaiknya perbanyak makan makanan yang telah kami paparkan di atas. Semoga informasi tersebut bermanfaat serta dapat menambah wawasan kamu sekalian.