Tujuh Bencana Topan Paling Dahsyat Dan Paling Merusak Di Dunia

Lorongperihal.id | Bencana Alam, merupakan suatu perkara yang kerap terjadi di permukaan Bumi, dan sulit untuk diprediksi kedatangannya. Bencana alam seperti halnya Tsunami, Gempa Bumi, Banjir, Badai atau Topan, Tanah Longsor, dan bencana alam lainya, dapat terjadi akibat beberapa faktor seperti cuacu ekstrim, kelalain manusia,  dan lain - lain.

Topan atau bisa disebut juga dengan badai, kerap kali melanda daerah-daerah tropis. Topan sendiri merupakann angin kencang, yang biasanya diiringi dengan air hujan yang lebat. Saking kuatnya tiupan angin dari Topan, bahkan tidak jarang wilayah yang dilalui Topan tersebut porak poranda, rumah-rumah dan gedung-gedung pun dapat hancur seketika.

Dalam sekali kesempatan saja, topan dapat menyebabkan banyak korban berjatuhan, ataupun kehilangan harta benda serta kehilangan rumahnya. Tidak bisa dipungkiri, bahwa Topan merupakan sauatu perkara yang sangat menakutkan, bago orang-orang yang tinggal di daerah tropis. Hal tersebut dikarena dampaknya yang sangat dasyat. 

Kemudian timbul sebuah pertanyaan, apakah ada Topan atau badai yang pernah tercatat, sebagai Topan paling dahsya dan merusak di seluruh dunia?. Nah berdasarkan hal tersebut, pada kesempatan kali ini kita akan bahas buat kamu sekalian sahabat, mengenai beberapa Topan paling dahsyat yang pernah tercatat di dunia

Tanpa membuang waktu lebih lama lagi, karena sepertinya kamu juga sudah tidak sabar untuk mengetahui, mengenai badai Topan apa sajakah sajakah yang pernah tercatat, sebagai badai Topan yang paling merusak di seluruh dunia?. Berikut ini ulasannya :

Tujuh Bencana Topan Paling Dahsyat Dan Paling Merusak Di Dunia

Baca Juga : Enam Bencana Alam Terdahsyat Yang Pernah Tercatat Di Seluruh Dunia

- Topan Ida 

Pada tanggal 24 September tahun 1960, Topan Ida menghantam Jepang. Kecepatan Topan ini mencapai 115 mil per jam, dan menyebabkan 300 orang meninggal dunia serta 700 lainnya hilang. Karena Topan satu ini, jepang mengalami kerugian yang sangat tinggi, akibat kerusakan yang sangat parah.

- Topan Nina

Pada tahun 1975 silam, Topan Nina menghantam Cina, selama beberapa hari saja. Namun meski hanya terjadi dalam waktu beberapa hari saja, Topan ini sudah cukup untuk menghancurkan Bendungan Banqiao. Hal tersebut akhirnya menyebabkan, terjadinya sebuah banjir besar di Cina, yang menelan korban mencapai 100.000 jiwa.

- Topan Tip

Pada tanggal 12 Oktober 1979 silam, Topan Tip menghantam Negara Jepang dan Wilayah Guam. Kecepatan Topan tersebut mencapai 190 mil per jam, dengan diameter mencapai 1.380 mil. Sedikitnya 100 orang tewas dalam kejadian tersebut, dan tidak diketahui berapa kerugian, yang diakibatkan oleh Topan tersebut. Topan Tip pun tercatat sebagai Siklon Tropis terbesar yang pernah melanda dunia ini.

- Topan Kenna

Pada tanggal 25 Oktober tahun 2002, Pantai Meksiko dihantam oleh badai terkuat ketiga yang pernah terjadi disana, kecepatan Topan yang disebut Topan Kenna ini mencapai 140 mil per jam. Topan ini merusak dan menerbangkna semua hal yang dilewatinya, mulai dari rumah, harta benda, pohon-pohon, fasilitas kota, dan lain sebagainya, dengan total kerugian yang mencapai Rp. 1,1 triliun.

- Topan Katrina

Pada bulan Agustus tahun 2005 silam, Topan Katrina menghantam Louisiana dan Mississippi, dalam kejadian tersebut tercatat 1.833 jiwa yang melayang, dan mengakibatkan kerusakan yang sangat parah. Topan ini merupakan topan terkuat kedua yang pernah melanda Amerika Serikat.

- Topan Megi

Pada tahun 2010 Topan Megi menghantam Negara Filipina. Tercatat kecepatan Topan ini mencapai 225 kilometer per jam, dan merupakan salah satu topan terkuat, yang pernah terjadi di planet bumi sejak tahun 2005 silam.

- Topan Matthew

Pada tanggal 4 Oktober 2016, terjadi angin Topan Matthew yang menghantam Wilayah Karibia, Florida, dan Amerika Serikat. Kecepatan angin Topan satu ini, mencapai 230 kilometer per jam, dengan sedikitnya menelan korban 339 jiwa.

Baca Juga : Inilah Enam Bencana Alam Terdahsyat Yang Pernah Melanda Indonesia

Itulah ulasan mengenai tujuh Topan paling dahsyat dan paling merusak yang pernah terjadi, sahabat sekalian. Dikabarkan bahwa tahun demi tahun cuaca kian semakin ekstrim, entah apa yang nantinya dapat menimpa Bumi kita ini, namun sudah sepatutnya kita terus berhati-hati akan apa yang mungkin terjadi. Semoga informasi tersebut bermanfaat serta dapat menambah wawasan kamu sekalian.


Dilansir Dari :


Subscribe to receive free email updates: