Inilah Enam Fakta Menarik Seputar Nelson Mandela Yang Jarang Diketahui

Lorongperihal.id | Pastinya kita semua, sudah tidak asing lagi dengan nama Nelson Mandela, bukan begitu?. Yap, Nelson Mandela merupakan seorang revolusioner antiapartheid, dan seorang politisi asal Afrika Selatan, yang pernah menjabat sebagai Presiden Afrika Selatan sejak tahun 1994 hingga tahun 1999.

Meskipun beliau pernah meraih Nobel Peace Prize, namun sebenarnya dalam upaya meraih kemerdekaan, beliau terpaksa menggunakan cara kekerasan. Dalam upayanya untuk menegakkan hak-hak dari orang-orang Afrika, Nelson Mandela mengalami banyak sekali ketidakadilan, bahkan beliau juga pernah dimasukan kedalam jeruji besi, selama hampir tiga dekade lamanya.

Dan ketika berbicara tentang Nelson Mandela, mungkin ada banyak sekali hal tentang dirinya, yang jarang sekali kita ketahui. Dan bagi kamu yang penasaran dengan hal itu, sebaiknya kamu baca artikel ini hingga habis. Hal tersebut dikarenakan, pada kesempatan kali ini kita akan bahas buat kamu sekalian sahabat, mengenai beberapa fakta menarik seputar Nelson Mandela.

Fakta-fakta tentang Nelson Mandela, yang akan kita bahas kali ini, mungkin belum pernah kamu dengar sebelumnya. Jadi simak dengan seksama. Tanpa membuang waktu lebih lama lagi, karena sepertinya kamu sudah tidak sabar untuk mengetahui, mengenai fakta-fakta apa sajakah yang ada di balik, sosok seorang pria yang legendaris tersebut?. Berikut ini ulasannya :

Inilah Enam Fakta Menarik Seputar Nelson Mandela Yang Jarang Diketahui

Baca Juga : Enam Fakta Menarik Seputar Raja Salman Yang Sebaiknya Kamu Tahu

- Fakta #1

Nelson Mandela bukanlah nama aslinya. Nama aslinya ialah 'Rolihlahla Mandela', yang memiliki arti 'Menarik Cabang Pohon', dalam bahasa Xhosa. Dapat berarti juga 'Pembuat Masalah'. Terlepas dari kenyataan bahwa namanya telah diganti, namun beliau tetap saja menjadi pencipta masalah bagi orang-orang Inggris.

- Fakta #2

Motivasi utama beliau menjadi seorang Presiden, ialah untuk meningkatkan hubungan, antar orang kulit putih dan orang kulit hitam. Selain itu, beliau pun ingin menunjukan wajah baru dari Afrika Selatan, kepada seluruh dunia.

- Fakta #3

Beliau membangun banyak sekalia organisasi, seperti halnya Nelson Mandela Foundation dan The Elders (kelompok independen yang berisikan orang-orang terkenal, yang berkecimpung dalam urusan mengatasi masalah-masalah global).

- Fakta #4

Mandel merupakan seorang co-penulis, dari buku berjudul 'How Far We Slaves Have Come', bersama dengan Fidel Castro (seorang revolusioner dan politikus asal Kuba, yang pernah menjadi Perdana Menteri Kuba, pada tahun 1959 hingga tahun 1976).

- Fakta #5

Tahukah kamu sahabat, bahwa cetak tangan (handprint) dari tangan seorang Nelson Mandela, memiliki bentuk yang menyerupai Benua Afrika?. Dan itu memang sebuah kenyataan.

- Fakta #6

Oleh Perserikatan Bangsa-Bangsa (PBB), 18 Juli dinyatakan sebagai 'Nelson Mandela International Day', sebagai penghargaan atas sumbangannya terhadap demokrasi, keadilan sosial, kemerdekaan, dan juga hak asasi manusia (HAM).

Baca Juga : Inilah Sepuluh Fakta Seputar Orang Terkaya Ketiga Di Dunia 2016

Itulah ulasan mengenai enam fakta menarik seputar Nelson Mandela, yang mungkin belum pernah kamu dengar sebelumnya, sahabat sekalian. Meski menghadapi banyak sekali hambatan, namun selalu ada semangat dalam diri seorang Nelson Mandela, mungkin sifat tersebut perlu kita adopsi dalam menjalani hidup ini. Semoga informasi tersebut bermanfaat serta dapat menambah wawasan kamu sekalian.

Subscribe to receive free email updates: