Enam Jenis Benjolan Atau Jerawat Di Wajah Yang Tak Boleh Kamu Pecahkan

Sahabat Saya Sekalian | Ttatkala kamu memandang cermin, kemudian kamu melihat adanya benjolan atau jerawat di wajahmu, pastinya kamu ingin memecahkannya secepat mungkin, bukan begitu?. Namun menurut beberapa ahli kecantikan dan kulit, terdapat beberapa jenis jerawat yang tidak boleh sampai kamu pecahkan, saat ia timbul di wajahmu.

Memecahkan benjolan atau jerawat yang ada di wajah, justru dapat memicu iritasi atau bahkan kerusakan pada kulit, dan dapat menyebabkan kulitmu lebih rentan mengalami infeksi. Selain itu, dengan memecahkan benjolan atau jerawat yang ada di wajahmu, hal tersebut dapat meninggalkan bekas luka yang bersifat permanen. 

Bekas luka di kulit wajah yang bersifat permanen tersebut, pastinya akan sulit untuk kamu hilangkan, serta akan membuat penampilanmu kurang sedap dipandang. Dan untuk mencegah hal yang tidak diinginkan tersebut, tentunya kamu harus mengetahui terlebih dahulu, jenis-jenis benjolan atau jerawat yang tak boleh kamu pecahkan itu, bukan?.

Nah berdasarkan hal tersebut, pada kesempatan kali ini kita akan bahas buat kamu sekalian sahabat, mengenai beberapa jenis jerawat yang perlu kamu hindari untuk memecahkannya. Sehingga risiko kerusakan kulit, dari akibat memecahkan sembarang jerawat atau benjolan yang muncul di wajah, akan dapat kamu kurangi.

Tanpa membuang waktu lebih lama lagi, karena sepertinya kamu juga sudah tidak sabar untuk mengetahui, mengenai jenis-jenis jerawat paka sajakah yang tidak boleh kamu pecahkan tersebjut?. Berikut ini ulasannya :


- Cold Sores

Cold Sores merupakan lepuhan-lepuhan kecil dan menyakitkan, yang dapat timbul di sekitar mulut, muka, ataupun hidung. Terkadang disebut juga Fever Blister. Penyebab munculnya Cold Sores ini, biasanya ialah virus herpes simplex tipe 1 (HSV-1). Proses penyembuhan Cold Sores ini akan memakan sedikit waktu, dan sebelum Cold Sores ini sembuh total, kamu harus tidak boleh terlalu banyak menyentuhnya.

- Blackheads

Blackheads merupakan jenis komedo yang terbuka dan muncul ke permukaan kulit wajah. Umumnya Blackheads muncul akibat akumulasi sel-sel kulit mati pada wajah. Ketika pori-pori tersumbat oleh kotoran di wajah, biasanya mereka akan bereaksi dengan oksigen yang ada di udara, yang akhirnya menyebabkan munculnya Blackheads ini. Kamu juga perlu untuk menghindari terlalu banyak menyentuhnya terlebih lagi memecahkannya.

- Whiteheads

Whiteheads merupakan jenis komedo yang tertutup oleh kulit mati, sehingga menghalanginya keluar dari kelenjar minyak, dan juga sel-sel kulit mati dari dalam kulit, serta tidak muncul ke permukaan kulit. Ini juga merupakan salah satu jenis benjolan atau jerawat di wajah, yang tidak boleh sering kamu sentuh terlebih lagi kamu pecahkan. Gunakan pembersih yang lembut untuk menghilangkannya.

- Cytic Acne

Cystic Acne merupakan jenis jerawat yang terjadi di dalam kulit, dan dapat menyebabkan timbulnya jerawat yang memiliki ukuran cukup besar, yang berwarna merah dan terasa cukup sakit. Memecahkan Cystic Acne ini, hanya akan menyebabkan timbulnya bekas luka yang cukup gelap, dan akan menjadi suatu oerkara yang sulit untuk menutupi bekas luka tersebut, bahkan meski kamu menggunakan make up sekalipun.

- Ingrown Hair Acne

Kamu tidak boleh menyentuh atau memencet Ingrown Hair, menggunakan jari tanganmu ataupun pinset, karena hal tersebut dapat memicu timbulnya infeksi pada wajahmu.

- Keratosis Pilaris

Keratosis Pilaris dikenal juga dengan sebutan penyakit kulit ayam, karena munculnya sejumlah benjolan kecil di kulit, yang menyerupai cacar air. Keratosis Pilaris tersebut muncul, akibat adanya penumpukan keratin atau protein padat, yang berguna untuk melindungi kulit kita, dari zat-sat berbahaya dan juga infeksi. 

Keratin yang menebal di permukaan kulit tersebut, disebut juga dengan Keratosis. Keratin akan menyumbat lubang pori-pori dimana terdapat folikel rambut. Kamu tidak boleh sampai memencet atau memecahkan jerawat-jerawat kecil ini, karena hal tersebut hanya akan menyebabkan timbulmya bekas luka di kulit wajahmu.

Baca Juga : Inilah Alasan Mengapa Kamu Sebaiknya Tidak Memecahkan Jerawat

Itulah ulasan mengenai enam benjolan atau jerawat di wajah, yang tidak boleh sampai kamu pecahkan, sahabat sekalian. Memecahkan jerawat-jerawat tersebut perlu kamu hindari, agar tidak terjadi perkara lain yang pastinya tidak kamu inginkan, seperti halnya timbulnya bekas luka yang loermanen, ataupun semakin banyaknya jerawat yang muncul. Semoga informasi tersebut bermanfaat serta dapat menambah wawasan kamu sekalia.

Subscribe to receive free email updates: