Enam Solusi Untuk Atasi Masalah Fobia Matematika Pada Anak-Anak

Lorongperihal.id | Banyak sekali anak-anak di dunia ini, yang memiliki fobia atau ketakutan di sekolahnya, terhadap mata pelajaran Matematika. Dan benar saja, karena tidak diragukan lagi bahwasannya Matematika, merupakan salah satu mata pelajaran di sekolah, yang paling dibenci oleh sebagian besar siswa.

Dalam kebanyakan kasus yang terbukti benar, apabila ada seorang anak yang suka atau seringkali memperoleh nilai bagus dalam pelajaran Matematika, biasanya para siswa yang lain memanggil dirinya dengan sebutan geek. Konsep tersebut mungkin menciptakan perasaan, bahwa pelajaran matematika bukanklah diperuntukan, bagi orang-orang yang memiliki tingkat kecerdasan biasa saja.

Banyak sekali kesalahpahaman yang menganggap, bahwa Matematika merupakan sebuah mata pelajaran, yang hanya dapat dituntaskan oleh orang yang cerdas saja. Ada juga yang memiliki anggapan, bahwa hanya pria yang dapat menyelesaikan persoalan Matematika, hanya karena pria berpikir lebih logis dibandingkan wanita. Meskipun sebenarnya, dibutuhkan lebih dari sekedar pemikiran logis, untuk dapat menguasai pelajaran Matematika ini.

Selain anggapan-anggapan tersebut, ada juga sebuah anggapan yang menyatakan bahwa, kamu dapat menjadi seorang Matematikawan yang baik, hanya jika kamu dapat menyelesaikan semua perhitungan di luar kepala. Dan itu semua merupakan perkara-perkara, yang menyebabkan timbulnya fobia terhadap Matematika.

Dan apabila seorang anak memiliki fobia terhadap mata pelajaran Matematika, kemungkinan besar ketika ia memiliki anak kelak, anaknya juga akan memiliki fobia yang sama. Jadi kita perlu mengatasi atau menghilangkan, fobia terhadap mata pelajaran Matematika, yang diderita oleh anak-anak sedari mereka kecil.

Kemudian timbul sebuah pertanyaan, adakah cara yang tepat untuk mengatasi fobia terhadap Matematika, yang diderita oleh anak-anak usia sekolah?. Nah berdasarkan hal tersebut, pada kesempatan kali ini kita akan bahas buat kamu sekalian sahabat, mengenai beberapa solusi untuk mengatasi fobia anak-anak terhadap Matematika.

Tanpa membuang waktu lebih lama lagi, karena sepertinya kamu juga sudah tidak sabar untuk mengetahui, mengenai cara apa sajakah yang terbilang ampuh, untuk mengatasi fobia terhadap Matematika yang sering diderita anak tersebut?. Berikut ini ulasannya :



Baca Juga : Empat Gejala Berikut Mengindikasikan Anakmu Mengidap Scolionophobia

- Buat Mereka Menyukai Matematika

Salah satu cara terbaik untuk mengatasi fobia Matematika pada anak-anak, ialah dengan membuat mereka mencintai pelajaran tersebut. Ini mungkin terlihat mustahil, namun banyak permainan, teka-teki, dan juga musik yang berlandaskan Matematika, dimana dapat membantu mentalitas anak-anak, sehingga mereka dapat menyukai Matematika.

- Beri Pemahaman Bahwa Menyelesaikan Persoalan Matematika Bukan Tentang Kecepatan

Alasan untuk fobia terhadap Matematika, bisa jadi karena mereka merasa terlalu lambat dalam menyelesaikan persoalan Matematika, sementara teman-temannya mampu menyelesaikan persoalan tersebut dalam hitungan menit saja. Maka salah satu solusi untuk fobia ini, ialah dengan menghilangkan anggapan tersebut.

- Musik Mungkin Dapat Membantu

Banyak orang yang menyatakan, bahwa dengan mendengarkan musik yang berlatar volume rendah, dapat membantu mereka dalam menyelesaikan soal penjumlahan dengan benar. Memang mungkin metode ini tidak berlaku untuk semua, namun tidak ada salahnya untuk mencoba metode tersebut.

- Beri Pemahaman Bahwa Banyak Cara Untuk Menyelesaikan Persoalan Matematika

Fobia Matematika yang diderita anak-anak, juga dapat berasal dari cara penyelesaian soal, yang dicontiohkan guru di kelas. Jadi beri tahu mereka bahwa dalam pelajaran Matematika, ada banyak sekali cara atau trik berbeda untuk mendapatkan hasil yang sama, untuk menyelesaikan satu persoalan Matematika.

- Praktek Aplikasi Dalam Kehidupan Sehari-Hari

Anak-anak seringkali mempertanyaka, tentang apa sajakah yang dibutuhkan, dalam mempelajari sebuah mata pelajaran. Dan anak-anak perlu untuk didorong, untuk dapat mengaplikasikan konsep Matematik, dalam kehidupan sehari-hari. Seperti halnya, menyuruh mereka untuk menghitung tagihan belanja, hal tersebut dapat memabntu menghilangkan fobia Matematika.

- Beritahukan Kepada Guru Di Kelasnya

Hal yang perlu kamu catat, ketika berurusan dengan anak yang memiliki fobia terhadap Matematika, ialah untuk membiarkan gurunya tahu tentang masalah tersebut. Setelah gurunya mengetahui hal tersebut, pastinya ia akan membantu anakmu mengatasi masalah tersebut.

Baca Juga : Berikut Enam Fakta Menyeramkan Seputar Fobia Terhadap Kegelapan

Itulah ulasan mengenai enam cara mengatasi fobia Matematika, yang banyak diderita anak-anak usia sekolah, sahabat sekalian. Nah apabila kamu melihat atau tahu, bahwa anakmu memiliki kecenderungan takut terhadap pelajaran Matematika, maka cobalah metode-metode yang telah kita bahas di atas. Semoga informasi tersebut bermanfaat serta dapat menambah wawasan kamu sekalian.

Subscribe to receive free email updates: